Definisi serta penyusunan RPJPD, RPJMD, Renstra, Renja SKPD dan RKPD?
Well, ini adalah salah satu tugas dari mata kuliah gue yakni Perencanaan Pembangunan Daerah dimana membahas seluruh regulasi-regulasi, peran pemerintah daerah, serta elemen-elemen lainnya guna menunja pembangunan yang didasari oleh visi dan misi Kepala Daerah atau Pemimpin Daerah tersebut. disini gua bakalan share sesuai judul diatas, mungkin kalo ada yang kurang bakalan gua tambahin jadi jangan lupa komentar kritik dan saran ya guysss. A. Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah RPJPD atau Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah adalah dokumen perencanaan pembangunan makro yang berisi visi, misi dan arah pembangunan suatu daerah dalam jangka waktu 20 tahun. Dokumen RPJPD merupakan kesepakatan/komitmen kebijakan yang mengikat namun fleksibel dalam tahapan pelaksanaannya. RPJPD menjadi tahap dasar bagi siapapun termasuk para calon pemimpin dalam membuat visi dan misi guna membangun suatu daerah. Cakupan Penyusunan RPJPD ยท ...